Kamis, 26 Agustus 2010 |

situs potro

di dusun potro desa purwobinangun, pakem sleman terdapat sebuah benda cagar budaya yang masih tersisa di tempat asalnya. yaitu sebuah jaladwara dan juga sebuah pripih. jaladwara yang diberi nama pancuran buto oleh warga sekitar. jaladwara tersebut berada di sebuah pemandian umum dan kini di alih fungsikan sebagai pancuran air.

pancuran buto situs potro

disamping pancuran tersebut terdapat sebuah peripih yang kurang jelas ini dahulu berasal dari sumuran candi apa bukan, jika ini berasal dari sumuran candi berarti di dusun tersebut pernah terdapat sebuah candi yang besar. bisa dilihat dari bentuk peripih dan jaladwaranya yang berukuran besar.

peripih situs potro

apabila hendang menemui situs ini, harap-harap cemas, sebab warga sekitar rada parno pada orang-orang yang hendang mencari situs tersebut, kemungkinan di sebabkan banyaknya pencurian yang meresahkan. atau malah pihak pemerintah yang mengambil dari tempatnya namun kejelasan situs itu selanjutnya ga menentu.

situs potro

apabila hendak mengunjungi situs ini, di sarankan untuk bertanya di jalan, sebab dusun potro rada nyempil dari jalan besar.


NB : dengan anda mengunjungi situs cagar budaya dan sejarah bangsa ini, secara tidak langsung anda telah melestarikan saksi sejarah bangsa yang masih tersisa.. dan jangan biarkan batu-batu kuno tersebut hanya dijadikan sebagai dongeng masa kecil kita yang lambat laun bisa punah dikikis jaman..


selamat kelayapan..
salam budaya, salam nyariwatu slalu..

Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO

0 komentar:

Posting Komentar

bangs yang bijak adalah bangsa yang hebat mengkritik dan mengapresiasi... mari di komentar?