Sabtu, 28 Agustus 2010 |

arca nandi ngadirejo

tidak jauh di candi pringapus di kaki bukit sindoro temanggung, Jawa Tengah. terdapat sebuah arca nandi yang kurang jelas arca tersebut berasal dari mana. kemungkinan masih 1 kompleks dengan candi perot ataupun candi pringapus. letaknyapun hanya sekitar 1 kiloan dari candi pringapus

arca nandi di desa ngadirejo

arca nandi ini sendiri kini bentuknya hanya menyisakan bagian padannya saja, sebab bagian kepalanya telah hilang di curi oleh orang yang tidak menghargai sejarah. dan untuk menuju arca ini sendiri lumayan mudah, sebelum belokan menuju candi pringapus, anda tetap lurus melewati sungai dan tepat di sebuah pertigaan, di tengah jalan tersebut , nandi itu duduk manis menunggu pengunjung datang ke sebuah waryng yang tidak jauh dari nandi ini berada.

dan untuk memudahkan nandi ini berada maka saya berikan sebuah corat-coretan untuk menuju situs tersebut:
nandi ngadirejo

dan ternyata setelah publikasi tentang nandi ini berjalan. ada teman saya yang mengirimkan sebuah foto arca nandi yang berada di pinggir kolam dan jaraknya katanya ga terlalu jauh dengan candi pringapus.

candi kedua di desa ngadirejo (dok.wisnu bol brutu)


mengenai letak pastinya nandi kedua saya belum tau secara pasti, namun bagi pembaca yang hendak mencarinya disarankan gemar bertanya. intinya nandi kedua ini letaknya berada di samping kolam renang.

* thank to wisnu hermawan bolbrutu atas kiriman fotonya


NB : dengan anda mengunjungi situs cagar budaya dan sejarah bangsa ini, secara tidak langsung anda telah melestarikan saksi sejarah bangsa yang masih tersisa.. dan jangan biarkan batu-batu kuno tersebut hanya dijadikan sebagai dongeng masa kecil kita yang lambat laun bisa punah dikikis jaman..


selamat kelayapan..
salam budaya, salam nyariwatu slalu..

Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO

0 komentar:

Posting Komentar

bangs yang bijak adalah bangsa yang hebat mengkritik dan mengapresiasi... mari di komentar?