Kamis, 27 Januari 2011 |

sasanalaya ki ageng sekaralas

sebuah kompleks makam di dusun tambakrejo, donoharjo, ngaglik sleman sungguh unik dan nyentrik. kebanyakan patok makam umumnya menggunkana nisan , salip, kijing ataupun hanya patokyang terbuat dari kayu. namun di dusun tambakrejo ini patok makamnya menggunakan sebuah strupa. kompleks makam tersebut bernama sasanalaya 1 ki ageng sekaralas.

kompleks makam ki ageng sekaralas

ki ageng sekaralas sendiri merupakan seorang bangsawan dari kerajaan galuh pakuan jawa barat. dahulu ki agengsekaralas bernama asli pangeran kusumajati, ia adalah putra dari sri baduga maharaja pakuningrat, semula pangeran kusumajati akan dijadikan putra mahkota oleh ayahnya namun ia lebih suka berkelana dan berguru pada pendeta. hal tersebutlah yang membuah sri baduga sedih dan akhirnya wafat.

makam bernisan stupa

setelah ayahnya meninggal ia lalu berkelana dengan istri dan juga 3 pengawalnya dan banyak orang yang mengenalnya dengan nama mbah brewok. dan hingga akhirnmya ia berganti nama menjadi ki ageng sekaralas. nama tersebut berasal dari perannya di masyarakat sebagai pembuka hutan/alas. dan nama tersebut lahir sebagai penyembunyian identitasnya sebagai anak bangsawan dan juga calon raja. hingga akhirnya ia wafat disini. ia masih menjadi seseorang yang rendah hati dan tidak sombong.

kompleks makam ki ageng sekaralas

kompleks makam ini sendiri dahulu masih kumuh dan hanya berupa makam yang tak terawat namaun pada saat diadakan tirakatan di makam tersebut warga sekitar mendapat wangsit agar merubah nisan ki agengsekaralas menjadi sebuah stupa. sebagai lambang keagamaan kiageng yang beragama budha. dan akhirnya warga sekitar gotongroyong membersihkan dan menjaga makam tersebut.
seperti sebuah tanggal pembuatan

makam tersebut hingga kini masih sering dijadikan sebagai tempat pejiarah dan ada sesuatu yang unik juga selain makam tersebut. yaitu ada banyak patoh yang bertuliskan aneh-aneh seperti contoh patok bertuliskan : sombong banget.... kurang jelas untuk apa patok peringatan tersebut di tancapkan di sampingmakam.

patok samping makam yang aneh


# terima kasih untuk tembi atas informasinya #


NB : dengan anda mengunjungi situs cagar budaya dan sejarah bangsa ini, secara tidak langsung anda telah melestarikan saksi sejarah bangsa yang masih tersisa.. dan jangan biarkan batu-batu kuno tersebut hanya dijadikan sebagai dongeng masa kecil kita yang lambat laun bisa punah dikikis jaman..


selamat kelayapan..
salam budaya, salam nyariwatu selalu.

Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO

0 komentar:

Posting Komentar

bangs yang bijak adalah bangsa yang hebat mengkritik dan mengapresiasi... mari di komentar?