candi miri kini hanya menyisakan reruntuhannya saja. dan sepertinya susah untuk bisa direkonstruksi kembali. candi miri sendiri memiliki keunikan yaitu candinya terbuat dari kombinasi batu andersit dan juga batu putih. salah satu bagian candi yang masih terlihat ialah bagian pondasi/ubin candi yang masih terlihat walau sayangny bagian kaki, badan dan atap candi batunya sudah menyatu dan sepertinya banyak yang telah menghilang.
candi miri sendiri berada di dusun nguwot, sambirejo, prambanan sleman. dan berada di tengah hutan dan juga berada di sebuah puncak bukit. dikarnakan letaknya yang susah dijamah semua orang. candi ini serasa kesepian di tengah hutan. di candi ini kini masih menyisakan 2 buah yoni. yoni pertama bentuknya masih bagus, walau bagian lingganya telah menghilang.
yoni kedua bentuknya lebih kecil dan bagian badannya sudah tak utuh lagi. setengah bagiannya telah hancur. dan sama seperti halnya yoni yang pertama . yoni yang kedua ini tak mempunyai lingga lagi.
sepertinya merupakan bagian dari kaki yoni pertama
tak jauh dari dua yon itersebut berada, terdapat sebuah batu yang bentuknya seperti sebuah lapik yoni 2 komponen batu. sepertinya pasangan dari bagian kaki dari yoni yang pertama. pabila benar berarti yoni yang pertama mempunyai bentuk yang tersusun dari 2 buah bongkahan batu.
candi miri
dahulu di sekitar candi miri pernah diketemukan sebuah arca dewa dan juga arca nandi namun kini telah diamankan oleh pihak BP3. dan warga sekitar perpendapat bahwa batu candi terbuat dari bongkahan yang diambil dari sebuah bukit yang bernama bukit watu letter. yang jaraknya dari candi miri hanya sekitar 100 meteran. dan dari puncak bukit watu letter tersebut kita bisa melihat kecamatan prambanan bagian klaten. dan terlihat jelas hamparan hijau persawahan masyarakat prambanan.
dikarnakan candi miri ini berada di puncak bukit dan juga di tengah hutan, jadi akses menuju kesitus ini harus dilalui dengan berjalan kaki. dan jarak dari parkiran motor menuju candi sekitar 2 kilometeran. dan cara tergampang menuju situs ini ialah dengan mengikuti tiang listrik yang berpusat di puncak bukit tersebut. pasti candi miri bisa diketemukan. atau bila ingin lebih aman lagi dari resiko tersesat di tengah hutan. yaitu dengan mengunjungi situs ini pagi hari. sebab masih banyak ibu-ibu petani yang sedang berkebun dan bila kesiangan dikit aja ibu-ibu petani tersebut sudah menghilang entah kemana..!
NB : dengan anda mengunjungi situs cagar budaya dan sejarah bangsa ini, secara tidak langsung anda telah melestarikan saksi sejarah bangsa yang masih tersisa.. dan jangan biarkan batu-batu kuno tersebut hanya dijadikan sebagai dongeng masa kecil kita yang lambat laun bisa punah dikikis jaman..
selamat kelayapan..
salam budaya, salam nyariwatu selalu.
salam budaya, salam nyariwatu selalu.
Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO
0 komentar:
Posting Komentar
bangs yang bijak adalah bangsa yang hebat mengkritik dan mengapresiasi... mari di komentar?